Di edisi keempat kali ini, kami akan mengangkat tema Perang Pasifik, salah satu teater Perang Dunia II yang dipertempurkan di Samudra Pasifik, Asia Timur dan Tenggara. Mempertemukan Kekaisaran Jepang dengan Sekutu, khususnya Amerika, Perang Pasifik merupakan arena tempat bentrokan antar kapal-kapal perang nan tangguh, dogfight antar pesawat tempur demi supremasi udara dan pendaratan amfibi yang tidak jarang diwarnai dengan pertempuran brutal. Selain topik utama tersebut, kami turut membahas secara singkat profil Nelson Mandela yang meninggal baru- baru ini. Ikon anti-apartheid yang mengalami perjuangan yang panjang sebelum berhasil membawa persamaan derajat di negara Afrika Selatan ini tentu sangat menarik untuk dibahas kisahnya. Untuk para pengemar sepakbola, khususnya fans tim Manchester United, ada sebuah cerita tentang kejadian tragis yang melibatkan tim “Setan Merah” yang kami muat.